The Wedding --> * (Mami) Nadya ♥ (Papi) Hadi * Tradisi Adat Sunda
"Akhirnya.....", itulah kata pertama yang keluar saat aku mendapat undangan pernikahan Nadya & Hadi (yang sering kita panggil Mami & Papi) setelah pacaran lebih dari 7 tahun, Nadya dan Hadi menikah juga. Selamat yaa ! Akad memakai adat Sunda , sedangkan resepsi dengan adat Jawa. Akad Nikah : Hari : Kamis, 06 Oktober 2011 Pukul : 08.30 WIB Tempat : Rumah Nadya Resepsi : Di hari & tempat yang sama. Pukul : 13.00 WIB - selesai Nah beginilah kehebohan acara pernikahan temanku ini yang sangat kental nuansa adatnya. Ini pengantin Sunda-nya (^_^) Meuleum Harupat ( Membakar Harupat ) Mempelai pria memegang batang harupat,pengantin wanita membakar dengan lilin sampai menyala. Harupat yang sudah menyala kemudian di masukan ke dalam kendi yang di pegang mempelai wanita, diangkat kembali dan dipatahkan lalu di buang jauh jauh. Melambangkan nasihat kepada kedua mempelai untuk senantiasa bersama dalam memecahkan persoalan dalam rumah tangga Fungsi istr